Pembelajaran Amanat Utama Cerpen Profetik ‘Tidur di Masjid’ Menggunakan Metode Tanya Jawab
DOI:
https://doi.org/10.55909/jpbs.v4i1.684Keywords:
pembelajaran amanat utama, cerpen profetik, penilaian siswa, tanya jawabAbstract
Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan: 1) prosedur pembelajaran amanat utama cerpen profetik ‘Tidur di Masjid’ menggunakan metode tanya jawab; 2) amanat utama cerpen profetik ‘Tidur di Masjid’ menurut penilaian siswa. Penelitian berlangsung di semester ganjil tahun ajaran 2024/2025 di SMA Negeri 6 Karawang. Populasi penelitian adalah para ssiwa kelas X yang mengikuti proses pembelajaran dan mengisi kuesioner berbasis google form. Mereka berjumlah 52 siswa yang terbagi dari dua kelas paralel. Sampel ditetapkan sebanyak 52 siswa; sampel total. Data prosedur pembelajaran amanat utama cerpen profetik ‘Tidur di Masjid’ menggunakan metode tanya jawab dikumpulkan menggunakan pedoman observasi tertutup. Data amanat utama cerpen profetik menurut penilaian siswa dikumpulkan menggunakan kuesioner berbasis google form. Data prosedur pembelajaran amanat utama cerpen profetik ‘Tidur di Masjid’ menggunakan metode tanya jawab dianalisis secara tematik fokus kesesuaian antara kegiatan pembelajaran di kelas dengan kegiatan dalam RPP. Data amanat utama cerpen profetik menurut penilaian siswa dianalisis menggunakan prosedur statistik deskriptif yakni ukuran modus dan persen. Temuan penelitian: 1) prosedur pembelajaran amanat utama cerpen profetik ‘Tidur di Masjid’ menggunakan metode tanya jawab melibatkan 3 kegiatan awal, 13 kegiatan inti, dan 2 kegiatan akhir; 2) amanat utama cerpen profetik ‘Tidur di Masjid’ menurut penilaian siswa adalah jadilah ulama yang mampu memberikan solusi kepada setiap orang yang memerlukan.
References
Abubakar, R. (2021). Pengantar Metode Penelitian. Yogyakarta: Suka-Press UIN Sunan Kalijaga.
Arikunto, S. (2013). Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Editor: Jakarta: Raja Renika Cipta.
Asy-Syinawi, A. A. (2013). Biografi Imam Malik: Kehidupan, Sikap, dan Pendapatnya. Penerjemah: Abdul Majid. Editor: Yasir Amri. Solo: Aqwam.
Azwar, S. (2013). Validitas dan Reliabilitas Tes. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Balaka, M. Y. (2012). Metode Penelitian Kuantitatif. Editor: Iskandar Akhmaddien. Bandung: Widina Bhakti Persada.
Creswell, John W. (2014). Research Design: Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mixed. Cetakan IV. Penerjemah: Ahmad Fawaid. Editor: Saifudin Zuhri Qudsy. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Farokhah, L., Agustina, A., & Syahrami, J. A. (2024). Pembelajaran Keterampilan Membaca Teks Cerpen Profetik Menggunakan Teknik Tes Pilihan Ganda Opsi Unik melalui LPKD. Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra, 3(2), 271–280. https://doi.org/10.55909/jpbs.v3i2.579 (Original work published March 29, 2024)
Fraenkel, J. R.; Wallen, N. E., Hyun, H. H. (2012). How to Design and Evaluate Research in Education. Eighth Edition New York: McGraw-Hill.
Harjasujana, A. S. & Damaianti, V. S. (2013). Membaca dalam Teori dan Praktik. Bandung: Mutiara.
Hartati, R., & Simanullang, H. (2018). Penerapan Metode Tanya Jawab dengan Teknik Menuntun dan Menggali untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Purba Tahun Pembelajaran 2016/2017. PeTeKa, 1(2), 62. https://doi.org/10.31604/ptk.v1i2.62-71
Juliangkary, E., & Pujilestari. (2022). Kajian Literatur Metode Tanya Jawab Pada Pembelajaran Matematika. Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME), 8(3), 2571–2575. https://doi.org/10.36312/jime.v8i3.3839/http
Juriati, & Fitrianingrum, E. (2022). Pesan Utama Cerpen Profetik menurut Interpretasi Siswa SMA Negeri 2 Senayang, Kabupaten Lingga. Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra, 1(5), 585–594.
Merona, S. P. (2017). Kombinasi Tutorial dengan Metode Tanya Jawab untuk Meningkatkan Pemahaman matematika di Perguruan Tinggi. Mosharafa, 6(2), 1–6.
Murtudlo, A. & Widhyahrini, K. (2019). Model Pembelajaran Interaktif dengan Metode Tanya Jawab dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Madrasah Ibtidaiyah. Quality: Journal of Emperical Research ini Islamic EDucation, Vol. 7, No. 2, 32-47, DOI : 10.21043/quality.v7i2.5848
Nurgiyantoro, B.(1995). Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press
Rahayu, S. P., & Ikhtiaruddin. (2024). The Learning Results for Skills in Reading Prophetic Short Story Texts Using Copying Task Techniques in Special Teaching Materials. DISCUSSANT: Journal of Language and Literature Learning, 2(2), 99–110. https://doi.org/10.55909/dj3l.v2i2.28
Ratna, N.K. (2011). Teori, Metode, dan Teknik Penelitian Sastra. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
Razak, A. (2018). Membaca Pemahaman: Teori dan Aplikasi Pengajaran. Pekanbaru: Ababil Press.
Razak, A. (2017). Menggapai Mixed Methods Bidang Pembelajaran Bahasa Indonesia. Pekanbaru: Ababil Press.
Syihabuddin, S. (2014). Struktur Ilmu Pendidikan Islam. Model-Model Pembelajaran Berbasis Nilai Islam. Bandung: Sekolah Pascasarjana, Universitas Pendidikan Indonesia.
Tambalo, dkk. (2014). Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas IV SD Inpres 2 Kasimbar melalui Metode Tanya Jawab pada Mata Pelajaran PKn. Jurnal Kreatif Tadulako Online, 2(4), 44–63. https://media.neliti.com/media/publications/118470-ID
Teeuw, A.(1991). Membaca dan Menilai Sastra. Jakarta: Gramedia
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Budi Priatno, Suntoko, Abdul Aziz Aminudin

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.